Senin, 21 Januari 2013

Review Film (Asal-asalan): We Bought A Zoo (2011)

Sumber gambar: disini

 

Judul : We Bought A Zoo (2011)

Sutradara: Cameron Crowe

Pemain: Matt Damon, Scarlett Johansson and Thomas Haden Church


Resensi
 
Film ini dimulai ketika seorang penulis dan petualang, Benjamin Mee kehilangan istrinya yang meninggal karena suatu penyakit, dan meninggalkan dua orang anak, Dylan dan Rossie. Kehilangan figur seorang istri sekaligus ibu menjadikan waktu Benjamin lebih banyak dihabiskan untuk kedua anaknya tersebut. Bahkan bosnya di kantor pun hendak memindahkan Benjamin dari divisi liputan-liputan penuh petualangan nan berbahaya, ke divisi yang 'tanpa petualangan'. Sifat Benjamin yang haus petualangan inilah yang akhirnya membuat Benjamin menolak tawaran Bosnya tersebut itu, dan malah membuat ia mengundurkan diri dari tempat kerjanya tersebut.

Selepasnya dari pekerjaannya sebagai penulis dan petualang, Benjamin kembali fokus kepada keluarganya. Keinginan untuk melupakan kenangan-kenangan bersama istrinya membuat ia bertekad untuk menjual rumah yang ia tempati sekarang, dan mencari rumah yang tepat untuk memulai sebuah "kehidupan baru". Pencarian inilah yang membawanya untuk membeli sebuah rumah di sebuah desa yang berjarak jauh dari kota, yang ternyata rumah yang ia beli tersebut tersebut adalah sebuah kebun binatang bernama Roosemoor Wildlife Park. 

Petualangan pun dimulai, karena ternyata kebun binatang tersebut ditutup karena dianggap tidak memenuhi standar keselamatan sebuah kebun binatang. Benjamin Mee yang buta sama sekali dalam dunia bisnis kebun binatang pun segera dihadapkan dengan berbagai masalah yang ada di kebun binatang tersebut, seperti seorang harimau bernama Spar yang sakit, kandang yang sudah rapuh, persediaan makanan yang menipis, dan masalah-masalah lainnya. Tekad kuat Benjamin Mee untuk menyelesaikan masalah-masalah dan membuka kembali kebun binatang tersebut pun ternyata harus dihadapkan pada suatu kenyataan bahwa keuangan Benjamin semakin menipis kian hari.

Dapatkah keinginan Benjamin Mee untuk membuka kembali Roosemoor Wildlife Park dapat terwujud? Jika penasaran ingin tahu bagaimana akhir cerita dari film ini, nonton sendiri dong.hehe...

Review (Asal-asalan)

Film "We Bought A Zoo" adalah sebuah film biografi dari seorang Benjamin Mee. Film ini memang mengangkat sebuah kisah nyata bagaimana seorang Benjamin Mee "menghidupkan kembali" sebuah kebun binatang yang tutup, hingga akhirnya kebun binatang tersebut ramai dikunjungi dan bahkan mendapat berbagai perhargaan atas metode yang dipakai di kebun binatang ini. *oh oke. ada spoiler*
Sebenarnya tanpa saya memberi tahu akhir cerita film ini, penonton pun pasti sudah pasti bisa menebak akhir dari cerita ini. Tapi menurut saya, seperti halnya sebuah petualangan, yang membuat menarik dari film ini bukanlah akhir ceritanya, tapi kejadian-kejadian yang terjadi sepanjang film inilah yang menurut saya menarik untuk disimak.

Banyak pelajaran dan pesan-pesan yang tersebar di sepanjang film. Sebut saja pelajaran mengenai pentingnya sebuah tekad dalam mewujudkan mimpi. Sebuah mimpi memang seringkali susah untuk diwujudkan karena untuk mewujudkannya kita harus menghadapi berbagai masalah yang datang bertubi-tubi. Itulah yang saya lihat dari perjuangan Benjamin Mee dalam membuka kembali kebun binatang yang memiliki banyak masalah.

Ada satu catatan menarik mengenai bagaimana cara kita menghadapi ketakutan ketika akan berusaha mewujudkan mimpi. Dalam film ini, ada pelajaran bahwa saat kita ingin meraih sesuatu dan kita merasa kesulitan, kita hanya perlu "20 detik keberanian". Penasaran dengan "20 detik keberanian" yang saya maksud, yuk yuk yuk nonton film ini.

Cerita apa lagi ya. 
Oh iya. Saya tidak akan memberi komentar tentang akting para aktor dan aktris yang bermain dalam film ini, karena menurut saya film ini bagus-bagus saja. Paling saya hanya ingin berkomentar mengenai tokoh Rossie, anak bungsu dari Benjamin Mee, yang menurut saya kok sikap dan perkataannya (ceileh...) terlalu dewasa ya untuk anak berusia 7 (tujuh) tahun.

Oh iya, bagi yang penasaran dengan kebun binatang yang diceritakan dalam film ini, bisa buka link ini >> http://en.wikipedia.org/wiki/Dartmoor_Zoological_Park

Jadi, sekian review asal-asalan saya. Terima kasih sudah membaca.

4 komentar:

  1. gimana caranya bisa bekerja disana?

    BalasHapus
    Balasan
    1. Kurang tau juga cara kerja disana..
      hehe...
      Tapi mereka punya situs sendiri lho...
      Coba search di google...

      Hapus
  2. Baru nonton film nya kemaren, lumayan menghibur :D

    BalasHapus
    Balasan
    1. Film keluarga yang seru si menurut aku.
      Punya rekomendasi film apa ni gan

      Hapus

Jangan lupa komentarnya ya....:))

Masa Pertumbuhan Kita

Kalian pasti pernah menerima ucapan dari teman atau saudara kalian dengan bunyi kira-kira seperti ini " Makan yang banyak ya. Kan lagi ...