Penulis : Robert Adhi KSP
Penerbit : PT. Gramedia Pustaka Utama
Jumlah: 436 halaman
Terbit : 3 Agustus 2015
Meskipun
sudah sangat jarang menonton acara televisi, namun ada satu acara yang
menjadi salah satu favorit saya dan selalu ditunggu setiap hari Jumat
malam. Apalagi kalau bukan acara Kick Andy, sebuah acara yang
ditayangkan di Metro TV. Yang membuat acara ini menarik adalah karena
disini Andy F Noya, selaku host acara tersebut selalu
menghadirkan orang-orang yang memiliki kisah-kisah yang dapat menjadi
inspirasi bagi orang lain. Dengan gaya santai namun mendalam, Andy F
Noya mencoba menggali kisah-kisah tersebut dengan pertanyaan-pertanyaan
yang straight to the point dan mendalam yang membuat bintang tamu bercerita mengenai kisah mereka dengan terbuka dan jujur.
Jika
selama ini kita hanya mengetahui penampilan Andy F Noya dalam acara
Kick Andy, maka dalam buku ini akan dibahas kisah seorang Andy F Noya
yang cukup lengkap, mulai dari cerita keluarganya, kisah kelamnya saat
di masih kecil, hingga perjalanan karir wartawannya sejak beliau masih
berstatus sebagai mahasiswa sampai dengan karirnya saat ini. Dari tulisan yang ada di back cover buku
ini, seorang Robert Adhi KSP selaku penulis biografi ini membutuhkan
waktu sekitar empat tahun untuk meyakinkan seorang Andy F Noya agar
kisah pribadinya ini diterbitkan dalam bentuk buku dan dikonsumsi
masyarakat luas.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Jangan lupa komentarnya ya....:))